Minggu, 24 Mei 2015

Dekranasda Jombang Berpartisipasi Di Pesta Rakyat Jawa Timur 2013




Dekranasda Kabupaten Jombang turut meramaikan Pesta Rakyat dan Pentas Seni Jawa Timur  tahun 2013.  Agenda Jawa Timur yang dibuka oleh Wakil Gubernur Jawa Timur Syaifulloh Yusuf tersebut digelar  di parkir Stadion Gajayana, Kota Malang pada 23 – 27 Oktober 2013.

Tampak Hadir walikota Malam, para pejabat dari tuan rumah, Ketua Dekranasda se Jatim , termasuk Ir. Hj.Tjaturina Wihandoko atau yang akrab di sapa Ibu Nyono Suharli  beserta para pejabat dilingkup pemkab Jombang.

Masyarakat  yang hadir pada pembukaan malam itu disuguhi dengan  berbagai hiburan serta pesta kembang api. Kegiatan pameran hasil kerajinan daerah se Jawa Timur tersebut  terbuka bagi masyarakat. Selain seni, juga menampilkan berbagai produk khas dari Kabupaten Kota se Jawa Timur. Stand Dekranasda Kabupaten Jombang juga mendapat perhatian dari Gus Ipul. Ketua Dekranasda Kabupaten Jombang  Hj. Tjaturina Wihandoko juga turut mempromosikan produk khas Jombang seperti  aneka kerajinan kayu, Alat Peraga Edukasi, Batik , produk makanan minuman  dll.

“Kami akan terus berusaha untuk  mencari terobosan inovasi baru dalam mengembangkan  potensi kerajinan daerah di Jombang, kita akan kaji dan mengevaluasi agar potensi kerajinan local ini  dapat dikemas sebaik mungkin  sehingga  mempunyai nilai  lebih dan memiliki daya saing”, tutur  istri Bupati jombang Nyono Suharli ini yang baru saja dilantik 24 September 2013.